Rumah Sakit Medistra bekerja sama dengan GSK Indonesia dan Denpasar Residence sukses mengadakan acara Health Talk dengan judul “Kenali Cacar Api Sebelum Terserang.” Acara ini berlangsung pada Sabtu, 1 Februari 2025, di Denpasar Residence, Kuningan, dan dihadiri oleh 35 peserta yang antusias mengikuti jalannya diskusi.
Dalam acara ini, dr. Natasya Ryani hadir sebagai pembicara utama dan memberikan pemaparan mendalam mengenai cacar api atau herpes zoster. Lebih lanjut, dr. Natasya juga membahas berbagai gejala yang sering muncul, seperti rasa nyeri atau sensasi terbakar pada kulit, munculnya ruam berisi cairan, serta gejala tambahan seperti demam dan sakit kepala.

Pencegahan menjadi salah satu poin utama dalam edukasi ini, dengan vaksinasi sebagai langkah yang sangat dianjurkan. Vaksin Shingrix diperkenalkan sebagai salah satu pilihan terbaru yang memiliki efektivitas tinggi dalam melindungi tubuh dari cacar api.
Vaksin ini direkomendasikan bagi individu yang berusia 50 tahun ke atas atau mereka yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah. Cacar api berisiko bagi orang-orang yang memiliki penyakit bawaan seperti riwayat keluarga, diabetes, kanker, autoimun, penyakit jantung, dan gangguan paru-paru.

Setelah pemaparan materi, acara dilanjutkan dengan sesi diskusi dan tanya jawab. Tiga penanya terbaik mendapatkan hadiah dari Rumah Sakit Medistra. Setelah acara selesai, Rumah Sakit Medistra menyediakan tes Medical Check Up gratis berupa tes gula darah, kolesterol, dan asam urat.
Dengan terselenggaranya acara ini, Rumah Sakit Medistra bersama GSK dan Denpasar Residence berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pencegahan cacar api melalui edukasi dan vaksinasi. Ke depannya, Rumah Sakit Medistra berkomitmen untuk terus mengadakan kegiatan serupa guna memberikan informasi kesehatan yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Butuh Bantuan atau Informasi Lebih Lanjut?
Rumah Sakit Medistra siap untuk melayani Anda. Untuk pertanyaan, informasi, dan bantuan darurat, Anda bisa menghubungi kami melalui:
Telepon: (021) 5210-200
Whatsapp: 0817-5210-200
Ambulans: (021) 521-02-01